Beberapa Rumah di Sekitar JJLS Gunungkidul Terendam Air, Warga Tuding Pemegang Proyek Tidak Cermat

  • Whatsapp
Salah satu warga yang terdampak banjir.

GUNUNGKIDUL – OnlineNews | Diguyur hujan selama 60 menit, rumah Anjar Gunantoro, Dukuh Sawah, Desa Girisekar, Kecamatan Panggang, Gunungkidul, termasuk beberapa rumah warga terendam air.

“Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat mengguyur wilayah Panggang, utamanya Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS), terang Anjar Gunantoro, (20/02/20).

Muat Lebih

Padahal, demikian Anjar Gunantoro menambahkan durasi hujan hanya 1 jam. Air masuk ke rumah warga yang berada di tepi JJLS setinggi lutut orang dewasa.

“Saya melihat, PT Istika selaku pemegang proyek tidak cermat. Selokan dan gorong-gorong tidak dibangun,” ulasnya.

Anjar Gunantoro menuturkan, hujan turun pukul 16.35, dan berhenti sejam kemudian.

Dalam peristiwa tersebut dilaporkan tidak ada korban jiwa, sementara kerugian materi belum dihitung.

“Warga yang rumahnya terendam air, semalaman tidak bisa tidur. Sepeda motor tidak bisa keluar,” pungkasnya. (Bambang Wahyu Widayadi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *