Dua Hari Dalam Pencarian, Warga Gunungkidul Meninggal Setelah Ditemukan

  • Whatsapp
Ngatinem saat dievakuasi oleh petugas pencarian, Sabtu (30/11/2019).

GUNUNGKIDUL – OnlineNews.id | Ngatinem (89) warga Padukuhan Banaran IX, Desa Banaran, Kecamatan Playen dikabarkan pergi meninggalkan rumah sejak Jumat (29/11) kemarin akhirnya berhasil ditemukan, Sabtu (30/11) siang. Namun, sesaat setelah ditemukan, korban dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis.

Informasi yang berhasil dihimpun, korban pertama kali ditemukan oleh warga Desa Gading di ladang wilayah Padukuhan Gading 2, Desa Gading pukul 12.30 WIB.  Saat ditemukan korban dalam kondisi tergeletak lemah lantaran kehausan dan kelaparan.

Muat Lebih

Selanjutnya warga menginfokan ke tim yang sedang melakukan operasi pencarian sejak kemarin.

Ngatinem langsung dilarikan ke Puskesmas Playen 1 untuk mendapat penanganan medis. Dalam perjalanan, Ngatinem akhirnya meninggal dunia.

Saat dikonfirmasi, Bhabinkamtibmas Desa Banaran, Bripka Sagiran membenarkan adanya kejadian tersebut.

“Benar, Ngatinem telah ditemukan dan langsung dibawa ke Puskesmas, namun sayang nyawanya tidak tertolong,” terangnya singkat. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *