YOGYAKARTA, DIY – Onlinenews.id//Polda DIY menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 di halaman Mapolda DIY pada Jumat 29 November 2024.
Berlaku sebagai inspektur upacara, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., memimpin jalannya upacara dengan penuh khidmat. Dalam kesempatan ini, beliau membacakan sambutan resmi dari Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Dalam sambutannya, Presiden RI menyampaikan apresiasi mendalam atas kontribusi dan dedikasi seluruh anggota KORPRI dalam mendukung tercapainya tujuan nasional.
“KORPRI diharapkan terus menjadi pilar utama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama di tengah dinamika perubahan global yang menuntut inovasi, kolaborasi, dan adaptasi”, ungkapnya.
Presiden juga mengingatkan pentingnya memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan, sebagai bagian dari pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Kita semua adalah bagian dari perjalanan panjang bangsa ini. Mari terus bekerja dengan hati, melayani dengan sepenuh jiwa, dan memberikan karya nyata bagi masyarakat,” ujar Presiden dalam sambutannya.
Upacara yang berlangsung penuh semangat ini dihadiri oleh jajaran kepolisian dan pegawai negeri sipil. Acara tersebut diakhiri dengan syukuran potong tumpeng oleh Kapolda DIY yang diserahkan kepada personel PNS Polri yang purna tugas.
Momentum HUT KORPRI ini menjadi pengingat bahwa sinergi antara pemerintah dan masyarakat adalah kunci utama menuju Indonesia yang maju dan sejahtera.( YT)