Jembatan Gantung Garuda Girimarto,Wonogiri Menjadi Akses Jalan Alternatif Dua Desa.

  • Whatsapp

WONOGIRI,JATENG-MEDIA ONLINENEWS.ID//Desa Tambakmerang dan Desa Selorejo di Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri, yang terpisah oleh sungai kini sudah terhubung dengan jembatan gantung. Jarak yang harus ditempuh warga dari desa satu ke desa lainnya pun terpangkas sejauh empat kilometer.

Kepala Desa Tambakmerang, Aris Wahyu Suryanto, mengatakan jembatan gantung itu dibangun atas kolaborasi pemerintah desa, Kodim 0728/Wonogiri dan sukarelawan Vertical Rescue Indonesia. Sebelum ada jembatan gantung Garuda itu, banyak warga yang menyeberang dari Desa Selorejo maupun Desa Tambak merang harus turun melewati aliran ke sungai.

Muat Lebih

Mereka memaksa melewati sungai itu supaya tidak perlu melewati jalan sejauh empat kilometer. Warga biasanya menyeberangi sungai itu untuk keperluan bertani. Setiap hari bahkan anak-anak sekolah terpaksa harus melewati aliran sungai untuk berangkat dan pulang sekolah.

Melihat betapa pentingnya akses tersebut, Pemerintah Desa Tambakmerang berencana membangun jembatan pada 2027. Pembukaan lahan dilakukan sejak awal 2025. Tetapi ternyata TNI menawarkan pembangunan jembatan itu lebih cepat bersama Vertical Rescue Indonesia.

Jembatan gantung itu pun kini sudah selesai dibangun dan pada awal 2026 sudah bisa digunakan. “Alhamdulillah sekarang sudah jadi dan bisa dilewati,” kata Aris saat dihubungi rekan wartawan, Senin (19/1/2026).

Jembatan gantung Garuda dibangun menggunakan bahan utama besi dan sling baja dengan lantai berbahan kayu. Panjang jembatan 60 meter dan lebar 120 cm. Jembatan ini hanya diperuntukkan pejalan kaki.

Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Rodricho Ivan Pattihahuan melalui Pasiter Kodim 0728/Wonogiri, Kapten Inf Jumadi, menyampaikan pembangunan jembatan gantung Garuda yang menghubungkan Desa Tambakmerang dan Desa Selorejo diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas warga, memperlancar aktivitas sehari-hari masyarakat, dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

“Melalui kegiatan tersebut, TNI kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir dan bekerja bersama rakyat, tidak hanya dalam tugas pengamanan, tetapi juga dalam mendukung percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Jumadi.

Pewarta : Sg

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *