GUNUNGKIDUL – OnlineNews.id | Kabar terbaru Bahron Rasyid, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Gunungkidul benar benar digadang oleh Nasdem. Baru saja Bahron ke Jakarta bersama Supriyadi, STP bertemu Surya Paloh.
Bukan isapan jempol, Kadinas Disdikpora Gunungkidul memang mendaftar sekaligus mengikuti presentasi kandidat Bupati melalui Partai NasDem di Heha Sky View Minggu terakhir Oktober 2019 silam.
Kabar bertemu dengan Paloh itu beredar di kalangan aktifis dan pegiat diskusi Pilkada 2020. Saat dikonfirmasi, Bahron Rasyid, Kadinas Disdikpora Gunungkidul membatah dengan tegas.
“Saya tidak menghadap Surya Paloh,” ujar Bahron Rasyid, (12/11/19)
Sebagaimana kabar yang beredar, Bahron ditemani Supriyadi, STP, mantan Kepala Dinas Pertanian Gunungkidul.
Terkait berita itu, Bahron bilang, “Kebetulan satu penerbangan, tetapi beda tujuan.”
Usai penjaringan Oktober silam, tokoh yang diandalkan maju berkomptisi di Paryai NasDem, di samping. menunggu keputusan Paloh, kabarnya menunggu angka yang dikeluarkan lembaga survey. (Bambang Wahyu Widayadi)